USM-Indonesia | Prodi Pendidikan Profesi Apoteker Universitas Sari Mutiara melaksanakan pengambilan sumpah dan janji Profesi Apoteker yang dilaksanakan di Ign. Washington Purba Hall, Senin (03/04/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Yayasan Sari Mutiara Medan Dr. Parlindungan Purba, SH, MM; Pembina Yayasan Sari Mutiara  Juniety Dame Purba, SH, Sp.N, MH; Wakil Rektor I USM-Indonesia Ns. Janno Sinaga, S.Kep, M.Kep, Sp.KMB; Wakil Rektor II Idawati Purba, SE, M.Si; Wakil Rektor IV Rinawati Sembiring, SST, M.Kes, Ph.D; Dekan FFIKES Taruli Rohana Sinaga, SP, M.KM, Ph.D; Ka.Prodi Apoteker apt. Modesta Harmoni br Tarigan, M.Si; Wakil Dekan, Dosen, mahasiswa Profesi Apoteker dan Rohaniawan. Turut hadir Ketua Divisi Registrasi Konsil Kefarmasian (KTKI) apt. Mariyani, S.Farm, M.KM; Ketua PP IAI apt. Noffendri Roestam, S.Si; Ketua PD IAI SUMUT apt. Drs. Agustama, M.Kes; Kepala Dinas Kesehatan SUMUT Alwi Mujahit Hasibuan, M.Kes; Kepala Balai Besar POM Medan apt. Drs. Martin Suhendri, M.Farm.

Acara ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan Mars USM-Indonesia dan Hymne Ikatan Apoteker Indonesia. Dewan sidang dipimpin oleh Dekan FFIKES Taruli Rohana Sinaga, SP, M.KM, Ph.D.

Ketua Yayasan Sari Mutiara Medan Dr. Parlindungan Purba, SH, MM dalam sambutannya menyampaikan selamat atas keberhasilan mahasiswa Profesi Apoteker yang telah menyelesaikan studi dan secara resmi lulus dengan gelar Apoteker. “Selamat kepada mahasiswa kami yang telah berhasil menyelesaikan Pendidikan Profesi Apotekernya di kampus kita USM-Indoneisa, harapan kami pada apoteker baru mampu untuk turut andil dalam menjadi subyek pembangunan di masa depan, kami percaya kalian semua telah memiliki bekal yang cukup untuk mengabdi bagi masyarakat” ungkapnya.

Pengucapan pelafalan sumpah dipimpin secara langsung oleh Ketua Divisi Registrasi Konsil Kefarmasian (KTKI) apt. Mariyani, S.Farm, M.KM, dan Apoteker yang menyampaikan sumpah didampingi oleh Rohaniawan dari agama Islam, Kristen dan Khatolik. Sebanyak 30 Mahasiswa Pendidikan Profesi Apoteker diambil sumpah dan janjinya pada acara ini.

Setelah penyerahan Surat Sumpah, Sertifikat Profesi Apoteker dan Sertifikat Kompetensi Apoteker kepada Apoteker baru Ka.Prodi Apoteker apt. Modesta Harmoni br Tarigan, M.Si menyerahkan apoteker baru kepada Ketua PD IAI SUMUT dan Kepala Dinas Kesehatan SUMUT dengan didampingi oleh Dekan FFIKES Taruli Rohana Sinaga, SP, M.KM, Ph.D.

Dewan sidang Taruli Rohana Sinaga, SP, M.KM, Ph.D menutup sidang dangan mengetuk palu sebanyak tiga kali.

Acara ini diakhiri dengan sesi foto bersama.