USM-Indonesia | Profesi Ners USM-Indonesia melakukan Penutupan Program Praktek Profesi Ners Stase Keperawatan Gerontik di Wisma Taman Bodhie Asri.

Kegiatan Ini di hadiri oleh Ketua Yayasan Sari Mutiara Indonesia Dr. Parlindungan Purba, S.H, MM, Ns. Siska Evi Martina, MNS , Julia Siahaan,SST., M.KM, Ns. Rumondang Gultom, S.Kep, MKM, Ns. Rinco Siregar, S.Kep.,MNS,.Ph.D, para lansia dan mahasiswa Profesi Ners USM-Indonesia.

Kegiatan penutupan praktik ini bertujuan dimana para mahasiswa Profesi Ners telah melakukan pengkajian, menganalisis masalah kesehatan (diagnosis keperawatan) yang muncul, membuat intervensi keperawatan, melakukan implementasi keperawatan, dan evaluasi atas masalah kesehatan yang ada di komunitas.

Ketua Yayasan Sari Mutiara Indonesia Dr. Parlindungan Purba, S.H, MM dalam kata sambutanya memberikan apresiasi kepada mahasiswa profesi ners dan para dosen yang telah melaksanakan kegiatan Program Praktek Keperawatan Gerontik, Harapannya kegiatan ini dapat terus berlanjut dalam rangka mencetak generasi penerus bidang kesehatan yang kompeten di masa mendatang.